Muara Bulian, Gubernur Jambi Drs.H. Hasan Basri Agus (HBA) beserta Tim Safari Ramadhan Tingkat Provinsi Jambi dan rombongan melakukan kegiatan Safari Ramadhan di Mesjid Al-Wustho Desa Lubuk Ruso Kecamatan Pemayung dihadiri Bupati Batang Hari diwakili Sekda Yazirman, SE,MSi, para Asisten dan Staf Ahli Sekda Batang Hari, para Kepala SKPD, Camat Pemayung, Tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.
Gubernur Hasan Basri Agus beserta rombongan tiba di Mesjid Al-Wustho pukul 17.00 WIB dan langsung pembacaan Kulhu dan Tahlil bersama jema’ah Mesjid tersebut,dan memberikan pengarahan kepada jema’ahmesjid, dilanjutkan dengan Buka Puasa, Sholat Magrib berjamaah dan makan makam bersama, kemudian Gubernur dan rombongan pulang kembali menuju Kota Jambi.
Sekda Yazirman,SE,MSi pada kesempatan tersebut mengatakan, melalui acara Safari Ramadhan ini diharapkan warga dapat mendengarkan arahan dari Gubernur Jambi dan siraman rohani dari Penceramah agar lebih bermanfaat bagi hidup dan kehidupan kita.
Gubernur Jambi Hasan Basri Agus pada kesempatan tersebut atas nama pribadi, keluarga dan Pemprov Jambi mengucapkan Selamat menunaikan Ibadah puasa di Bulan Ramadhan 1433 H, mohon maaf lahir dan bathin kepada masyarakat Bumi Serentak Bak Regam, Kabupaten Batang Hari khususnya warga Desa Lubuk Ruso Kecamatan Pemayung, semoga kita semua mendapat rahmat dan hidayah dari Allah SWT. Amin.
Selanjutnya Gubernur HBA mengharapkan agar kepada masyarakat Bumi Serentak Bak Regam, Kabupaten Batang Hari khususnya warga Desa Lubuk Ruso Kecamatan Pemayung, selalu menjaga kebersamaan seperti yang selama ini sudah terbina, mari satukan Misi, Visi dan persepsi untuk bangkit bersama membangun Bumi Sepucuk Jambi Sembilan lurah Provinsi Jambi dan Bumi Serentak Bak Regam Kabupaten Batang hari agar Provinsi Jambi tumbuh dan Berkembang sejajar dengan Povinsi lainnya di tanah air.
Dan warga diharapkan dapat melaksanakan kewajibannya sebagai warga negara yang baik, ikut mendukung program pemerintah yang ada diwilayahnya masing-masing, termasuk taat membayar pajak sesuai SPPT yang diterima, karena dana yang terkumpul dari pajak itulah yang menjadi sumber pembiayaan pembangunan.
Selain itu Gubernur HBA mengharapkan agar kita semua selalu memakmurkan mesjid dengan kegiatan ibadah sebagaimana mestinya, karena untuk memakmurkan mesjid bukan hanya tanggung jawab Kotib, Imam,Bilal, Da’i atau pegawai syara saja, tapi adalah tanggung jawab kita bersama.
Pada keempatan tersebut Gubernur HBA menyerahkan Bantuan berupa uang Rp 5.000.000,- secara simbolis kepada pengurus Mesjid Al-Wustho.Sementara Yazirman, SE,MSi yang juga ketua NU Kabupaten Batang hari usai sholat Isya dan Sholat Tarawih berjamaah pada kesempatan yang sama mengatakan, selaku umat Islam ssudah sepatutnya kita melakukan ajaran Alqur’an dan Haddis Rasul sesuai ketentuan Islam dengan penuh keiklasan dan tanggung jawab, karena nanti akan diprtanggungjawakan kepada Allah SWT, untuk itu segala nikmat yang diberikan Allah kepada kita sebagaimana yang kita rasakan wajib disyukuri, yakni dengan melaksanakan perintahnya dan menjauhi larangannya, kita harus malu dengan Allah SWT, dengan menjadi muslim yang baik.
Melalui Safari Ramadhan dengan bulan yang penuh nhikmah dan karunia ini diharapkan dapat merubah kita semua menuju kebaikan, minimal kebiasaan baik yang kita laksanakan selama bulan puasa dapat terus berlangsung sampai akhir zaman.
(Dio-Humas)