Kamis, 28 November 2024 | 19:52:25

Pembukaan Sosialisasi HKI Sukses
Diposting Oleh DISKOMINFO Kab. Batang Hari | Berita Daerah | Jumat, 19 Mei 2017 - 08:34:30 WIB



MUARABULIAN - Bupati Batanghari yang diwakili Plt.Kepala Bappeda Ir.H.R.M.Mulawarmansyah,M.Si, pada Kamis (18/05) membuka acara Sosialisasi Hak Kekayaan Intelektual (HKI) yang dilaksanakan di Ruang Pola Bappeda Kabupaten Batanghari.

Acara sosialisasi tersebut dihadiri Narasumber dari Kasubdit Pemberdayaan Kekayaan Intelektual Kementrian Hukum dan HAM, Ika Ahyani Kurniawati,SH,LLM, dan Kasi Kerjasama Lembaga Pemerintah Dirjen HKI Kementrian Hukum dan HAM, Plt.Kepala Balitbangda,Para Kepala OPD,Para Camat, Para peserta sosialisasi dan para tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya Bupati Batanghari mengatakan dirinya menyambut baik Sosialisasi Hak Kekayaan Intelektual yang dilaksanakan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Batanghari.

"Sebagai perangkat daerah penunjang yang mengurusi masalah kelitbangan di daerah,tentunya ini merupakan tantangan bagaimana kita dapat menampilkan karya-karya dari daerah kita untuk dapat didaftarkan di HKI dan menjadi kebanggaan dan daya saing daerah kita," harap Bupati.

Sosialisasi HKI yang bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi untuk menghasilkan produk HKI dalam pengembangan Kabupaten Batanghari ini diikuti oleh 100 orang peserta yang berasal dari para utusan OPD se-Kabupaten Batanghari, Pos Yantek dan tenaga ahli dalam Kabupaten Batanghari.

Acara Pembukaan diakhiri dengan penyerahan cinderamata dari dan kepada dirjen Kementerian Hukum dan HAM kepada Plt.Kepaka Bappeda, serta dilanjutkan dengan foto bersama. (Omy)