Minggu, 20 April 2024 | 06:10:43

Konfercab Ke-IV NU Kabupaten Batang Hari
Diposting Oleh DISKOMINFO Kab. Batang Hari | Berita Daerah | Rabu, 28 Januari 2013 - 12:20:34 WIB

Muara Bulian, Pengurus Cabang Nahdatul Ulama (PC.NU) Kabupaten Batang Hari menggelar Konfrensi Cabang (Konfercab) ke-IV  Sabtu, 26 Januari  2013 di Pondok Pesantren (Pontren) Irsadul I’bad Desa Kubu Kandang Kecamatan Pemayung dihadiri Bupati Batang hari diwakili Wabup Sinwan, SH, Pengurus Wilayah NU Provinsi Jambi, Ketua Cabang NU Batang Hari Yazirman, SE,MSi dan pengurus lainnya, Kakandep Agama Kabupaten Batang Hari Drs.H. Mohammad Damiri, kepala SKPD terkait, Tokoh Agama Islam serta undangan lainnya.

NU adalah  Ormas Islam yang berdiri tanggal 31 Januari 1926 (16 Rajab 1334 H) di Surabaya, berkedudukan di Jakarta, berazaskan Pancasila dan UUD 1945, bergerak dibidang keagamaan, pendidikan dan sosial.

NU beraqidah Islam menurut faham Ahlusunah wal Jama’ah mengikuti mashaf Imam Abu Hasan Al Asy’Ari dan Imam Abu Mansyur Al-Maturidi dalam bidang fiqih mengikuti salah satu madzhab Empat (Hanafi, Syafi’i Maliki dan Hambali), dalam bidang Tasawuf mengikuti madzhab  Imam Al Junaidi al-Bagdadi dan Abu Hamid al-Ghajali, organisasi NU bertujuan untuk  menciptakan kemaslahatan masyarakat, kemajuan bangsa dan ketinggian Harkat dan Martabat manusia.

Ketua Panitia pelaksana Konfercab NU Batang Hari M. Fadhil Syafi’i melaporkan, Konfercab diikuti oleh Pengurus Cabang dan anak cabang NU Kabupaten Batang Hari berlangsung 2 hari mulai tanggal 26-27 Januari 2013 di Pontren  Irsadul I’bad.

Pengurus Wilayah NU Provinsi Jambi  Abdul Kadir Husain diwakili Drs.H. Mohamad Damiri menjelaskan, ormas  NU merupakan Organisasi masyarakat Islam terbesar di Indonesia mempunyai jemaah paling banyak dan mengakar di tengah-masyarakat. Untuk mengurus umat dengan pendekatan pada agama dan berorientasi kepada Pontren.

Konfrensi Cabang adalah musyawarah tertinggi ditingkat cabang bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanan program kerja PC NU 2007-2012, menyusun pogram kerja PC NU Batang Hari dan memilih pengurus baru periode 2013- 2018.

Semoga Konfrensi Cabang ini menghasilkan Program Kerja NU Batang hari baik sebaga mitra Pemerintah, dan menghasilkan Pengurus Cabang yang Mau, Mampu dan Mempunyai waktu/meluangkan waktu untuk kegiatan NU.

Sebagai informasi Pontren Irsadul Ibad merupakan salah satu Pondok Pesantren mandiri di Provinsi Jambi, dan saat ini Pontren ini dijadikan tempat trining center bagi lingkungan Pontren di Batang Hari.

Bupati dalam sambutan tertulisnya dibacakan Wabup Sinwan, SH  saat membuka resmi Konfercab NU Batang Hari antara lain mengatakan, Pemkab Batang Hari memberikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya Konfercab NU ini semoga berjalan  baik sesuai jadwal yang direncanakan.

Keberadaan NU di Batang Hari sangat mendukung Visi dan Misi Kabupaten Batang Hari dalam rangka   meningkatkan kesejahteraan rakyat, dan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat yang agamis, berahlak mulya yang ditompang oleh  kesadaran saling menghormati dan saling mendukung antara ulama dan umaro.

Konfercab NU ini harus mampu melakukan refleksi yakni setiap waktu penuh dengan perjuangan, padat dengan semangat pengabdian demi mewujudkan cita-cita bersama menjadikan masa depan masyarakat Batang Hari yang lebih baik terutama dalam meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat yang agamis dan berahlak mulya.

Menurut Bupati peran  dan partisipasi aktif dari ulama dan SKPD terkait serta lapisan masyarakat  dalam pembangunan sangat dibutuhkan dalam memperlancar proses pembangunan di Bumi serentak Bak Regam, guna mempercepat terwujudnya Kabupaten Batang Hari Berlian 2016.

(Dio-Humas)