Kamis, 28 November 2024 | 18:01:16

Bupati Hadiri Sosialisasi Badan POM Provinsi Jambi bersama Anggota DPR RI
Diposting Oleh DISKOMINFO Kab. Batang Hari | Berita Daerah | Senin, 21 Januari 2019 - 08:34:25 WIB



 

MUARATEMBESI - Bupati Batang Hari, Ir.H.Syahirsah SY pada Kamis (17/01) membuka Acara Sosialisasi Pemberdayaan Masyarakat Melalui Komunikasi Informasi Dan Edukasi (KIE) Obat Dan Makanan bersama dengan Anggota Komisi IX DPR RI.

Anggota DPR RI Komisi IX Drs.H.Zulfikar Ahmad bertindak Sebagai Narasumber, dan turut hadir pada Acara tersebut, Kepala Badan POM Provinsi Jambi Drs.Antoni Ahdi,M.Pharm, Para Kepala OPD di Lingkup Pemerintah Kabupaten Batang Hari, Camat Muara Tembesi Dan Para Kepala Desa Sekecamatan Muara Tembesi, Ibu-Ibu Anggota Dharma Wanita,Anggota PKK Dan Anggota Organisasi Wanita, Tokoh Masyarakat, Toko Agama, Toko Pemuda, Para Produsen UMKM Obat Dan MakananPedagang Kreatif Lapangan (PKL).

Dalam Sambutannya, Bupati Batang Hari mengatakan selanjutnya Para Produsen khususnya Produsen Obat Dan Makanan mempunyai kewajiban menyediakan produk yang aman dan sesuai Standar untuk Konsumennya.

"Saya juga mengingatkan Para Produsen juga memiliki Tanggung Jawab Hukum atas Produk yang dihasilkan sesuai dengan Undang -Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen. Dan sudah Menjadi Tanggung Jawab Kita Bersama Untuk Menjamin Masyarakat Memanfaatkan Produk Yang Betul-Betul Aman Dan Sehat,Pemerintah Daerah Kabupaten Batang Hari Siap Mendukung Dan Memfasilitasi Badan POM Dalam Melaksanakan Tugas Dan Fungsinya Di Wilayah Kabupaten Batang Hari," harap Bupatu.(RDS/Ren/Va)