MUARABULIAN - Dandim 0415/Batanghari, J.Hadiyanto, Menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 91 Tahun 2019 yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Batanghari pada Senin (28/10) pagi.
Hadir pada Upacara tersebut Bupati Batanghari,Ir.H.Syahirsah,Sy, Ketua DPRD Batanghari,Anita Yasmin,SE, Para Forkopimda, Para Kepala OPD dan para tamu undangan lainnya.
Dandim Batanghari, dalam sambutannya menyampaikan Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, dimana Pada Hari Sumpah Pemuda ke 91 Tahun 2019 ini bertemalan " Bersatu Kita Maju", tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada Tahun 1928 dalam sumpah pemuda, bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita Bangsa.
Setelah Upacara Bupati Batanghari didampingi Ketua DPRD Batanghari bersama Forkopimda dan Deputi Direktur Wilayah Sumbagsel BPJS Ketenagakerjaan, memberikan santunan Jaminan Kematian (JKM) BPJS Ketenagakerjaan kepada 10 orang Penerima Santunan.(Ren/hum/jo/omy)